5 KUMPULAN PUISI TENTANG GURU

Ucapan selamat Hari Guru Sedunia untuk pembimbingku, pengajarku, dan pendidikku untuk ungkapan Terimakasih guruku, engkau pahlawanku dari sertapuisi.blogspot.com - Menyambut perayaan selamat Hari Guru Sedunia dengan tujuan meningkatkan kesadaran Internasional akan pentingnya peran yang dilakukan para guru-guru dalam mencerdaskan anak bangsa. Berikut beberapa contoh puisi dengan tema guru dan Pahlawan Tanpa Tanda Jasa agar teman-teman kamu terinspirasi dan termotivasi untuk menghargai dan menghormati mereka sebagai ungkapan Terimakasih kepada Guru, ustadz, Dosen dan semua pengajar yang telah memberikan sebuah perjuangan tokoh yang sangat besar untuk murid-muridnya. Kumpulan puisi-puisi ini merupakan hasil karya murid-murid dari seluruh Indonesia, jadi mari temukan kata-kata inspirasi tentang Guru Nasional dalam puisi bersama sertapuisi.blogspot.com:

https://sertapuisi.blogspot.com/


KUMPULAN PUISI TENTANG GURU

1: Guruku Pahlawanku

Karya: Nasywa Salsabila penulis sertapuisi.blogspot.com


Guruku...
Engkau pahlawanku...
Engkau panutanku...
Engkau penyejuk hatiku...


Guruku... Engkau laksana hujan...
Menyejukan gerangnya pengetahuan...
Rintik hujanmu menghapus dahaga keingintahuan...
Setiap hari Engkau sirami muridmu dengan pendidikan ...


Guruku...
Aku bisa pintar untuk menyongsong masa depan...
Karena ilmu yang Engkau berikan...



Guruku...
Aku tidak bisa membalas kebaikanmu yang engkau berikan...
Karena itulah Engkau pantas disebut dengan..
Pahlawan tanpa tanda jasa pejuang masa depan...


2: Pahlawanku, Terimakasih atas hari-hari yang indah

Karya: Nasywa Salsabila penulis sertapuisi.blogspot.com


Sejarah hidupku menjadi Indah...
Karena Engkau berikan ilmu guna cerdaskan anak bangsa...
Terimakasih atas hari-hari yang engkau hadirkan disekolah...
Engkau tetaplah menjadi guruku tercinta


Engkaulah harapan dalam hidupku...
harapan dalam setiap helaian nafasku...
...
dalam doa, ku kan slalu mengingatmu...
karena ku tahu jasamu itu...


Terima kasih ibu bapak terkasih disana...
jasamu tak terukir dengan kata...
Kesabaranmu tak telukis dengan ucap saja...
setiap helaian nafas serta langkah teriring doa...
Sebagai ungkapan hari penuh makna...
Terimakasih guruku karena hadir menjadi pahlawan dalam sejarah bangsa


3: Pahlawanku Tanpa Tanda Jasa

Karya: Nasywa Salsabila penulis sertapuisi.blogspot.com


Pahlawan tanpa tanda jasa
Ialah Guru


Yang mendidikku
Yang membekaliku ilmu Dengan tulus dan sabar selalu



Senyummu memberikan semangat untuk raih cita
Menyongsong masa depan yang lebih baik bangsa



Setitik peluhmu
Menandakan sebuah perjuangan yang sangat besar bagiku
Juga murid-muridmu yang lalu



Terima kasih Guru
Perjuanganmu sangat berarti bagiku
Tanpamu ku tak akan tahu tentang duniaku
Hariku sangat berarti denganmu


Akan selalu ku panjatkan doa untukmu
Terimakasih atas Jasamu Guruku



4: Pahlawan Pendidikan

Karya: Anonim


Jika dunia kami yang dulu kosong
Tak pernah kau isi
Mungkin hanya ada warna hampa, gelap
Tak bisa Apa-apa, Dan tak bisa Kemana-mana
Tapi kini dunia kami penuh warna
Dengan goresan Garis-garis dan kata


Yang dahulu hanya mimpi
Kini mulai terlihat bukan lagi mimpi
Itu karena yang kau mengajarkan
Tentang mana warna yang indah
Tentang garis yang harus di lukis
Juga tentang kata yang harus di baca
Terimakasih guru ku dari hati ku
Untuk semua pejuang pendidikan
Karena pendidikanlah kita bisa memperbaiki bangsa
Dengan pendidikanlah nasip kita bisa berubah
Apa yang tak mungkin kau jadikan mungkin
Hanya ucapan terakhir dari mulut ku
Di hari pendidikan Nasional ini
Gempitakanlah selalu jiwa mu
Wahai pejuang pendidikan indonesia.


5: Dunia akan beku dan bisu

Karya: Anonim


pelangi tiada akan pernah terpancar
kehidupan tiada akan pernah terlaksana
Disaat titik kegalauan menghampiri
Terlihat setitik cahaya yang kami cari
Yang nampak dari sudut-sudut bibirmu
Dan gerak-gerik tubuhmu
Engkau sinari jalan-jalan kami yang buntu
Yang hampir menjerumuskan masa sepan kami
Engkau terangi kami dengan lentera ilmu mu
Yang tiada akan pernah sirna di terpa angin usia


Guru...
Engkau pahlawan yang tak pernah mengharapkan balasan
Disaat kami tak mendengarkan mu
Engkau tak pernah mengeluh dan menyerah
Untuk mendidik kami
Darimu kami mengenal banyak hal
Tentang mana warna yang indah
Tentang garis yang harus di lukis
Juga tentang kata yang harus dibaca
Engkau membuat hidup kami berarti


Guru...
Tiada kata yang pantas kami ucapkan
Selain terimakasih atas semua jasa-jasa mu
Maafkan kami bila telah membuatmu kecewa
Jasa-jasa mu akan kami semat abadi sepanjang hidup kami
Terimakasih guruku, engkau pahlawanku


Jadi itulah 5 Kumpulan puisi tentang Guru serta dapat dijadikan sebagai Menyambut perayaan selamat Hari Guru Sedunia dengan tujuan meningkatkan kesadaran Internasional akan pentingnya peran yang dilakukan para guru-guru dalam mencerdaskan anak bangsa.


Punya ide dengan tema Ucapan selamat Hari Guru Sedunia untuk pembimbingku, pengajarku, dan pendidikku untuk ungkapan Terimakasih guruku, engkau pahlawanku dari puisi-puisi hasil karya kamu sendiri? bagikan bersama sertapuisi.blogspot.com di kolom komentar bawah!!!!

Post a Comment for "5 KUMPULAN PUISI TENTANG GURU"